Build Eudora Tersakit, Bisa Bikin CC dan Combo Tambah Mematikan

Avatar photo

Susunan build Eudora tersakit harus kamu ketahui untuk untuk menambah daya gedor hero mage ini.

build eudora tersakit

Seperti diketahui, Eudora merupakan salah satu hero di di Jagad Mobile Legends yang mempunyai damage tinggi.

Kemampuan utamanya adalah Crowd Control yang bisa mengalahkan musuh hampir di setiap serangan petirnya.

Eudora juga memiliki Combo skill yang sangat menjanjikan. Ketika menggunakan combo skill, kemungkinan musuh bertahan hidup sangatlah kecil, terutama jika digunakan pada early game.

Eudora juga menjadi salah satu hero mengerikan yang mendapat revamp dan bertipe Lock. Kamu bisa bermain dengan barbar dan melakukan lock ke satu hero secara terus menerus.

Menariknya lagi, Eudora termasuk hero yang sangat mudah untuk dikuasai. Kamu bisa memainkan hero ini tanpa banyak memakan waktu.

Namun, Eudora tergolong hero yang memiliki mobilitas sangat rendah. Kekurangan ini bisa membuatnya rentan diserang dan dibunuh hero lawan.

Tak hanya itu, Eudora memiliki HP yang cukup rendah dibanding dengan role lainnya.

Leh karena itu, kamu pun perlu mensubsidi kekurangan hero cewek ini dengan susunan build Eudora tersakit yang tepat. Dikumpulkan dari rekomendasi pro player, berikut build Eudora tersakit yang wajib kamu pakai.

Build Eudora Tersakit 2022

Berikut ini adalah susunan item build hero edora tersakit yang harus kamu pakai supaya lebih sakti dan tidak mudah kalah!

1. Arcane Boots

Seperti biasa, kamu harus mulai dari item sepatu untuk menambal kecepatan Eudora yang tergolong lambat.

Soalnya, Arcane Boots bisa menambah 40 Movement Speed sehingga Eudora bisa berlari atau mengejar lawan dan berotasi dengan lebih cepat.

Tak hanya itu, item build Eudora tersakit ini akan menambah atribut +15 Magical PEN.

2. Clock of Destiny

Sebagai hero yang mengandalkan combo skill, kamu perlu menambah asupan Mana. Salah satu item yang bisa kamu pakai adalah Clock of Destiny.

Item build Eudora tersakit ini menyuplai pasokan Mana yang sangat banyak dan HP yang cukup besar sehingga membuat Eudora sangat kuat.

Clock of Destiny bisa menambah atribut +60 Magic Power, +615 HP, dan +600 Mana.

3. Lightning Truncheon

Item berikutnya yang perlu kamu pakai adalah yang bisa menambah Cooldown Reduction. Item yang bisa kamu pakai adalah Lighting Truncheon.

Apalagi, item ini juga bisa memberikan efek kejut listrik untuk beberapa detik sehingga bisa memperkuat daya serang Eudora.

Pertimbangan untuk menggunakan Lighting Truncheon lainnya adalah pasif uniknya yang sangat bergantung dengan Mana hero.

Sebagai informasi, item build Eudora tersakit ini menambah +75 Magic Power, +300 Mana, dan +10% Cooldown Reduction.

4. Genius Wand

Biar makin mematikan, Genius Wand bisa kamu pakai untuk mengurangi Magic Defense lawan dengan signifikan. Tak perlu diragukan, lawan pasti tidak bisa mengelak.

Lebih dahsyat lagi, item build Eudora tersakit ini bisa mengurangi Magic Defense lawan dengan jumlah banyak.

Oleh karenanya, item ini sangat cocok dipakai Eudora ketika berhadapan dengan hero golongan Fighter dan Tank.

Untuk lebih detailnya, item seharga 2000 gold ini memiliki atribut, di antaranya +75 Magic Power, +5% Movement Speed, dan  +10 Magical PEN.

5. Holy Crystal

Lebih lanjut, kamu bisa menggunakan Holy Crystal untuk meningkatkan Magic Power Cecilion dengan sangat tinggi, bahkan hingga 30 persen.

Kemudian, Eudora yang kamu pakai akan menghasilkan Magic Damage sangat tinggi pada saat late game.

Lebih dari itu, Holy Crystal memiliki pasif unik yang sangat cocok untuk Eudora. Sebab, item ini memberikan pasif combo yang bisa membuat hero mengeluarkan skill secara berturut-turut, persis seperti kemampuan Eudora.

Sebagai gambaran, Magic Attack yang diberikan akan meningkat sebesar 21-35% dari Total Magic Damage yang dimiliki.

Nah, item build Eudora tersakit ini memang tidak membawa atribut lain, tapi +100 Magic Power sudah sangat cukup.

6. Divine Glaive

Terakhir, kamu bisa menggunakan Divine Glaive untuk mendukung Magic Damage Eudora. Sebab, Item ini meningkatkan Magic Penetration Eudora secara besar.

Divine Glaive akan memberi tambahan atribut +65 Magic Power dan +35% Magical Penetration.

Item build Eudora tersakit juga memiliki pasif unik bernama Spellbreaker. Kemampuannya adalah meningkatkan magic penetration saat memberikan Damage kepada lawan hingga 20%.

Spell Eudora Tersakit

Setelah menyusun build Eudora tersakit di atas, kamu masih perlu mendukungnya dengan spell ajib biar hero kamu makin gacor.

Pertama, kamu bisa memakai Flicker agar bisa membawamu pergi dari pertempuran dengan mudah tanpa tambahan kemampuan apa pun.

Flicker juga memberikan atribut tambahan berupa Physical dan Magic Defense tambahan. Atribut spell ini bertahan dalam 1 detik, meski cooldown Flicker cukup lama, yakni 120 detik.

Untuk menambah serangan Eudora, kamu patut mencoba Flameshot. Spell bisa memberikan serangan kejutan, terutama jika lawan sering meninggalkan area pertarungan.

Dengan spell Flameshot, kamu bisa mengantarkan last hit pada lawan yang kabur dari medan pertempuran.

Flameshot juga sangat sinkron dengan item magic yang dimiliki Eudora. Dalam kondisi jarak jauh, kamu bisa menembakkan spell Flameshot dengan Magic Damage sebanyak 200 hingga 680, tergantung seberapa jauh lawan.

Lebih lanjut, jika kamu ingin bermain membabi buta sejak early game, kamu bisa menggunakan spell Execute untuk mengejutkan musuh.

Spell Execute akan mengurangi HP lawan sebanyak 100 damage dan akan terus meningkat sesuai level hero.

Lebih kerennya lagi, Execute akan mengabaikan shield yang ada pada lawan. Spell ini juga cocok digunakan untuk lawan dengan HP tipis yang suka kabur dari pertarungan.

Itulah enam build Eudora tersakit yang wajib kamu pakai. Jangan lupa pakai juga rekomendasi spell-nya biar makin klob.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *