Kebingungan di akhir bulan dan bertanya-tanya kemana uang-uang yang selama ini ada di dompet dan di rekening pergi. Fenomena tersebut bukan fenomena baru. Orang di masa lampau pun mengalami hal tersebut. Bedanya, di era modern fenomena tersebut menjadi lebih kompleks dengan pengeluaran yang sangat bervariasi. Aplikasi keuangan hadir untuk mengurai masalah dan menemukan solusi dari kebiasaan yang biasanya akut tersebut.
Siapa yang memerlukan aplikasi manajemen keuangan? Jawaban sederhananya siapapun yang merasa di akhir bulan selalu kehilangan uang secara tidak jelas karena ‘rabun’ pemasukan dan pengeluaran. Kenapa tidak menggunakan buku keuangan saja? Boleh saja, tetapi lebih baik menggunakan aplikasi. Aplikasi manajemen keuangan hadir untuk mempermudah proses dan mengoptimalkan pengelolaan keuangan Kamu.
10 Aplikasi Keuangan untuk Mengatur Keuangan Sehari-hari

Aplikasi manajemen keuangan sendiri sebenarnya diperuntukkan untuk 2 tipe orang. Tipe pertama adalah Kalian yang sedang berusaha berhemat dan menghitung setiap pengeluaran, baik untuk urusan rumah tangga maupun pekerjaan dengan tujuan dapat meminimalisir pengeluaran tidak jelas. Tipe kedua adalah Kalian yang ingin melihat uang masuk dan uang keluar dengan tujuan merencanakan pengelolaan keuangan yang lebih baik.
Sepintas, aplikasi manajemen keuangan dapat mengintimidasi Kamu dengan fitur manajemen keuangannya yang biasanya tidak mudah dimengerti. Seiring berjalannya waktu, Kamu pasti memahami dan mampu memanfaatkan aplikasi tersebut dengan baik. Beberapa aplikasi bahkan sudah terintegrasi dengan lembaga keuangan. Berikut adalah 10 aplikasi manajemen keuangan populer gratis untuk Android.
- AndroMoney
AndroMoney adalah
aplikasi manajemen keuangan yang populer. Aplikasi ini menyertakan beragam
fitur manajemen keuangan yang fungsional, diantaranya account balances,
transfer, pengelolaan banyak akun, dan penganggaran. AndroMoney juga mendukung backup
Excel dan konversi beragam mata uang. Dengan interface yang mudah dimengerti,
sederhana dan bersih, AndroMoney dapat diandalkan untuk mengelola keuanganmu.
- Mint
Mint mengintegrasikan
beragam fitur manajemen keuangan. Melalui aplikasi ini, Kamu bisa melakukan
pengaturan pembayaran. Bahkan, jika memungkinkan, pembayaran bisa langsung
dilakukan melalui aplikasi ini. Berapa fitur yang ada pada aplikasi ini adalah
manajemen pembayaran dan keuangan, penganggaran, credit score, dan
autentikasi multi-faktor. Kualitas Mint diganjar predikat Editor’s Choice di
Google Play Store.
- Money Manager
Di antara aplikasi
manajemen keuangan yang beredar di luar sana, aplikasi ini memiliki tampilan
yang sederhana dan cenderung menitikberakan pada pengalaman visual. Money
Manager adalah aplikasi gratis dengan opsi pro (berbayar). Fitur-fitur yang ada
pada Money Manager diantaranya Photo Save, Reinforced Filtering, Asset
Management, dan Passcode Lock. Kamu dan siapapun dijamin tidak akan sulit menggunakan
aplikasi ini.
- Wallet
Meskipun namanya agak
tidak serius, aplikasi manajemen ini tidak dapat diremehkan kualitasnya. Wallet
memiliki 2 manfaat utama. Keduanya adalah melacak pengeluaran dan menjadi
asisten perencanaan keuangan. Fitur-fitur yang ada pada Wallet diantaranya
Flexible Budgets, Insightful Reports, Automatic Cloud Sync, dan Receipt
Tracking. Aplikasi ini akan membantu Kamu berkuasa penuh atas aset dan harta
yang Kamu miliki.
- Monefy
Monefy tidak hanya akan
melacak pengeluaran Kamu tetapi juga mampu mencatat setiap pengeluaran secara
seketika. Jadi, kapanpun Kamu mengeluarkan uang untuk membeli, Monefy akan
langsung mencatatnya. Fitur-fitur yang ada pada Menfy diantaranya adalah
Intuitive Interface, Informative Chart, Backup dan Export, Multi-Currency
Support, dan Passcode Protection. Meskipun gratis, Monefy menawarkan in-app
purchases (IAP).
- Goodbudget
Goodbudget adalah
aplikasi manajemen keuangan gratis dan termasuk dalam kategori aplikasi yang
ringan. Aplikasi ini juga tidak dipenuhi iklan. Melalui Goodbudget, Kamu bisa
mengelola keuangan, melacak pengeluaran, dan merencanakan pembelian dan
anggaran rumah tangga. Goodbudget sudah mendukung sinkronisasi lintas perangkat
dan lintas pengguna rumah tangga. Kamu dan pasanganmu bisa menjadi kompak dalam
keuangan.
- Daily Expenses 2
Beberapa fitur pada
Daily Expenses 2 adalah menampilkan laporan keuangan yang lengkap, menjadwalkan
pembuatan lapoan keuangan, melacak dan mengorganisis keuangan berdasarkan
kategori tertentu, dan membuat backup. Aplikasi ini dapat dimanfaatkan untuk
membuat pendapat dan pengeluaran lebih terorganisir dengan baik. Jika aplikasi
ini berhasil digunakan dengan optimal tidak akan ada pengeluaran yang mubazir.
- Money Lover
Fitur-fitur utama Money
Lover adalah manajemen keuangan, perencanaan anggaran, penyedia target
penghematan, laporan keuangan, manajemen kartu kredit, dan menghubungkan
pengguna dengan akun bank. Money Lover merupakan solusi permasalahan keuangan,
terutama untuk kalangan milenial. Money Lover didesain sesederhana mungkin
untuk memenuhi tuntutan aplikasi finance tidak boleh sulit digunakan.
- Financial Calculators
Financial Calculator
adalah aplikasi yang Kamu perlukan untuk menghitung semua hal yang berkaitan
dengan manajemen keuangan. Kalkulator yang tersedia pada aplikasi ini sangat
beragam. Kalkulator tersebut adalah kalkulator investasi, pinjaman, pensiun,
kartu kredit, saham, dan kalkulator umum. Dengan Financial Calculators,
mustahil semua hal yang berhubungan dengan keuanganmu tida dapat dihitung
dengan teliti dan akurat.
- Google Sheets
Sudah cukup nyaman
dengan manajemen keuangan menggunakan lembaran-lembaran sederhana? Jika ya,
maka Kamu lebih baik menggunakan Google Sheets. Aplikasi ini memiliki fitur
manajemen keuangan yang boleh dikatakan klasik. Tidak ada fitur yang kompleks,
yang ada hanya lembaran-lembaran yang tinggal Kamu isi dengan jumlah
pendapatan, pengeluaran, dan data keuangan lainnya. Jika tidak memerlukan
sinkronisasi dan fitur manajemen keuangan tingkat lanjut, aplikasi in sudah
lebih dari cukup.
Yakin tidak membutuhkan aplikasi keuangan? Beberapa orang kerap mengabaikan fakta ketidakmampuannya mengelola keuangan dan menolak solusi yang sudah ada di depan ponsel. Padahal, jika mampu memanfaatkan aplikasi manajemen keuangan dengan baik, tidak akan ada sepeserpun rupiah yang keluar secara percuma.